Penginapan di Dieng

7 Rekomendasi Penginapan di Dieng: Murah, Nyaman, & View Bagus

Liburan ke Dieng semakin menyenangkan dengan memilih penginapan Dieng yang tepat. Dieng menawarkan banyak pilihan akomodasi yang murah, nyaman, dan tentunya dengan pemandangan indah. Kamu butuh rekomendasi penginapan di Dieng? 

Artikel ini akan menyajikan informasi yang lengkap mengenai rekomendasi tempat penginapan di Dieng yang bisa kamu pertimbangkan. Mulai dari lokasi, harga, tempat wisata terdekat, hingga pemandangan yang ditawarkan.

1. Homestay Cahaya Sikunir

Penginapan di Dieng

Mencari tempat berlibur yang dikelilingi oleh hijaunya alam perbukitan Dieng? Homestay Cahaya Sikunir bisa kamu jadikan pilihan. Terletak strategis di kaki Bukit Sikunir, homestay ini menawarkan akses mudah untuk menikmati panorama alam yang menakjubkan.

Saat bangun pagi, kamu akan disuguhkan dengan pemandangan Telaga Cebong yang indah dan hamparan perbukitan Dieng yang hijau membentang di depan mata. 

Keindahan ini semakin sempurna saat matahari terbit yang memancarkan cahaya keemasan untuk menghangatkan jiwa.

Homestay Cahaya Sikunir menawarkan pemandangan yang memanjakan mata dan fasilitas yang lengkap untuk menunjang kenyamanan.

  • Lokasi Cahaya Sikunir: Jalan Telaga Cebong, Sembungan, Kejajar, Kabupaten Wonosobo
  • Harga: Mulai dari Rp349.999 per malam

2. Tani Jiwo Hostel 

Penginapan di Dieng

Mencari penginapan di Dieng yang ramah bagi solo backpacker? Tani Jiwo Hostel Dieng menawarkan kamar dormitory yang nyaman dan terjangkau, sehingga cocok untuk para solo traveler yang ingin menghemat pengeluaran.

Selain dormitory, hostel ini juga memiliki ruang komunal yang luas. Bisa dibilang, ideal bagi kamu yang ingin bersosialisasi dengan sesama traveler. 

Kalau kamu mencari rekomendasi penginapan murah di Dieng, hostel ini layak kamu pertimbangkan. Bahkan, sepeda motor pun tersedia untuk kamu sewa. Jadi, memungkinkan kamu menjelajahi Dieng dengan lebih bebas dan fleksibel.

  • Lokasi Tani Jiwo Hostel: Jl. Dieng No.31, Pauan, Dieng Kulon, Kec. Batur, Kab. Banjarnegara, Jawa Tengah 53456
  • Harga: Rp144.000

3. Aman Griyo Farmhouse

Penginapan di Dieng

Penginapan Dieng selanjutnya adalah Aman Griyo Farmhouse. Kalau kamu ingin merasakan pengalaman sensasi menginap di tengah hamparan perkebunan Dieng yang hijau, Aman Griyo Farmhouse ini sangat cocok.

Meskipun tampak sederhana dari luar, interior Aman Griyo Farmhouse didesain dengan estetika tinggi dan menampilkan perabotan kayu klasik tapi modern. Fasilitasnya pun cukup lengkap, termasuk kamar tidur yang nyaman hingga koneksi internet yang stabil.

Keistimewaan utama penginapan ini adalah kaca besar yang dipasang di beberapa sudut ruangan. Kaca-kaca ini membuatmu dapat menikmati pemandangan alam Dieng yang indah secara langsung dari dalam kamar.

  • Lokasi Aman Griyo Framhouse: Jl. Telaga Warna, RT.04/RW.01, Dieng, Dieng Wetan, Kec. Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah 56354
  • Harga: Mulai dari Rp700.000 per malam

4. Bagas Luxury Camp

Telaga Menjer terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Nah, kini menawarkan pilihan akomodasi yang lebih beragam, termasuk glamping. Salah satu pilihan yang menarik adalah Bagas Luxury Camp.

Glamping ini menawarkan suasana yang jauh berbeda dari penginapan biasa. Jika menginap di Bagas Luxury Camp, kamu dapat menikmati pengalaman menginap yang menyatu dengan alam dan menikmati ketenangan pedesaan Dieng.

Bagas Luxury Camp menyediakan tenda-tenda glamping yang nyaman dan stylish. Selain itu, tersedia juga berbagai fasilitas modern, seperti tempat tidur yang nyaman, kamar mandi pribadi, dan koneksi internet.

5. Hotel Gunung Mas Dieng

Hotel Gunung Mas Dieng

Kamu mencari rekomendasi hotel di Dieng yang dekat beberapa tempat wisata? Hotel Gunung Mas Dieng menjadi opsi yang menarik karena beberapa keunggulan yang dapat kamu rasakan.

Hotel Gunung Mas Dieng berada di wilayah Krajan, Dieng Kulon. Lokasinya strategis karena dekat dengan terminal Dieng. Menginap di sini membuatmu lebih dekat dengan tempat wisata seperti Candi Arjuna dan Candi Bima, yang bahkan bisa kamu jangkau dengan berjalan kaki. 

Menariknya, hotel ini menawarkan tiga tipe kamar yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran. Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk menginap di sini?

6. Sikembang Glamping

Sikembang Glampinng

Dieng adalah dataran tinggi yang menawarkan udara sejuk dan pemandangan alam yang menakjubkan. Untuk menikmati keindahan alam secara langsung, kamu bisa mencoba staycation di Sikembang Glamping. 

Penginapan Dieng ini menawarkan pengalaman Glamour Camping (Glamping), sehingga kamu bisa berkemah tanpa repot karena semua kebutuhan sudah tersedia. 

Selain itu, pemandangan kebun teh dan perbukitan di sekitar Wonosobo akan memanjakan mata dan menjadi hiburan tersendiri.

  • Lokasi Sikembang Glamping: Area Gn., Damarkasiyan, Kertek, Wonosobo Regency, Central Java 56371
  • Harga: Mulai dari Rp300.000 per malam

7. Mikroba Hostel Resto & Coffee

Terakhir, kamu bisa mencoba menginap di Mikroba Hostel Resto & Coffee. Tempat ini adalah kafe unik yang juga menyediakan tempat penginapan. Berbeda dari penginapan pada umumnya, kamar-kamarnya terbuat dari bambu dan kayu yang disusun bertingkat. 

Penginapan ini juga berbentuk rumah panggung, memungkinkan kamu untuk menikmati pemandangan sekitar dengan jelas. 

Di samping itu, pemandangan yang disajikan pun sangat memukau dengan hamparan perbukitan dan suasana asri yang menenangkan. Apalagi, harga sewa per malam terbilang cukup terjangkau.

  • Lokasi Mikroba Hostel Resto & Coffe: Jl. Krajan, RT.03/Rw03, Karangsari, Dieng Kulon, Kec. Batur, Kab. Banjarnegara, Jawa Tengah 53456
  • Harga: Mulai dari Rp396.000 per malam

Itulah rekomendasi penginapan Dieng yang bisa kamu pertimbangkan. Dieng menawarkan berbagai pilihan akomodasi yang menarik, dari hotel mewah hingga homestay sederhana. Dengan begitu, kamu dapat memilih tempat menginap yang paling sesuai dengan kebutuhan dan anggaran kamu.

Namun, jika kamu ingin perjalanan yang lebih mudah dan menyenangkan, Happytour.id hadir sebagai solusi terbaik. Kami menyediakan berbagai paket wisata Dieng yang telah dirancang dengan cermat untuk memberikanmu pengalaman liburan yang mengesankan. Mari ciptakan kenangan indah di Dieng bersama Happytour.id!