Paket Wisata Solo Candi Sukuh

Wisata Solo Candi Sukuh

Oleh: Happytour.id

Diperbarui:

Kategori: Wisata Solo

Paket Wisata Solo Candi Sukuh

Mungkin Anda masih sedikit asing dengan nama Candi Sukuh yang ada di Karanganyar, Solo. Ya, candi ini memang tidak begitu terkenal dikalangan wisatawan baik lokal atau manca sebaik candi populer di Indonesia seperti Borobudur atau Prambanan. Tetapi, Candi Sukuh telah lama ditemukan arkeolog pada masa pemerintahan Inggris di Indonesia lho! Bahkan, Anda bisa mencoba tes keperawanan di Candi Sukuh. Benarkah? Yuk, nikmati paket wisata Solo yang akan mengajak Anda melihat sejarah Candi Sukuh!

Candi Sukuh ditemukan para arkeolog pada masa pemerintahan gubernur jenderal Thomas Stamford Raffles pada tahun 1815. Konon Candi Sukuh dibangun pada masa pemerintahan Raja Majapahit pada abad ke15 Masehi. Jika menilik nama Candi Sukuh, mungkin beberapa orang akan merasa awam. Nama lain yang lebih populer disematkan pada candi ini adalah candi porno atau Candi Rusuh yang bermakna tabu. Ya, Candi Sukuh memang memiliki berbagai ornamen vulgar erotis ini memiliki kesakralan tersendiri.

Saat pertama kali memasuki pelataran candi yang miripn dengan bangunan Suku Maya di Meksiko ini, pengunjung paket wisata Solo bakal menyaksikan relief lingga dan yoni atau alat kelamin pria dan wanita. Konon katanya tempat sakral ini memiliki kepercayaan leluhur yaitu menguji tes keperawanan atau keperjakaan pasangan. Berdasarkan kepercayaan yang ada sejak dahulu, wanita yang tidak perawan melangkahi relief ini maka kain kebaya yang digunakan akan robek dan mengeluarkan darah.

Sedangkan kaum lelaki yang tak lagi perjaka melangkahi relief ini akan terkencing-kencing jika ia terbukti pernah berhubungan. Terlepas dari benar atau tidaknya kepercayaan tersebut, relief ini memiliki makna luhur dalam Agama Hindu yaitu kesuburan yang melambangkan Dewa Syiwa dan sang istri, Parwati. Toh, hampir seluruh relief yang ada di Candi Sukuh memiliki bentuk yang cukup erotis sejak awal Anda memasuki area pelataran candi.

Candi yang dibangun di atas ketinggian 910 meter dari permukaan laut ini memiliki dua teras yang lain. Teras kedua terdiri dari gapura, sepasang arca berwajah kosmis dan tiga tembok penuh pahatan relief Pande Besi pada latar belakang pojok. Sedangkan trap ketiga yang merupakan bagian tertinggi dari bangunan ini melambangkan kehidupan setelah mati. Konon, pengunjung yang melakukan permintaan pada teras ketiga ini akan dikabulkan jika memiliki niat dan hati yang tulus.

Wisata Keluarga ke Candi Sukuh dengan Paket Wisata Solo

Paket Wisata ke Jogja dari Happytour.id

Terlepas dari semua relief yang mungkin vulgar, Candi Sukuh tetap menjadi destinasi tujuan paket wisata Solo yang layak dijadikan pilihan. Berada di atas ketinggian akan membuat Anda menyaksikan pemandangan hijau nan indah diselimuti kabut tebal khas pegunungan. Kondisi bangunan candi yang berada di atas bukit lengkap dengan lanskap pemandangan apik akan membuat suasana liburan menyenangkan. Toh, Anda bisa belajar lebih banyak mengenai wisata sejarah di Candi Sukuh.

Sejak jaman leluhur, Candi Sukuh merupakan tempat suci yang dijadikan sebagai situs melaksanakan berbagai macam upacara suci atau ruwatan. Masyarakat penganut agama Hindu yang mendiami kawasan sekitar Candi Sukuh sekarang masih melestarikan upacara suci atau ruwatan tersebut di sini. Tradisi yang masih terpelihara dengan baik sebagai wujud keanekaragaman budaya di Indonesia.

Nah, apakah Anda tertarik memesan paket wisata Solo ke Candi Sukuh bersama dengan anggota keluarga? Untuk mendapatkan informasi lengkap seputar paket wisata di Candi Sukuh, Anda bisa menghubungi kontak customer service kami di https://happytour.id sekarang juga. Dapatkan ragam penawaran dan harga menarik paket wisata solo lengkap bersama dengan orang tersayang.

Foto Candi Sukuh

Harga tiket masuk Candi Sukuh

Candi Sukuh mematok biaya masuk sebesar 7 ribu rupiah untuk wisatawan lokal yang berkunjung ke situs sejarah ini. Sedangkan wisatawan asing yang hendak mengeksplore Candi Sukuh wajib mengeluarkan uang sebesar 25 ribu rupiah saja. Harga yang cukup terjangkau untuk menyaksikan bukti sejarah yang diusulkan masuk ke situs warisan dunia UNESCO sejak tahun 2015 lalu.

Lokasi dan rute menuju Candi Sukuh

Candi Sukuh beralamat di Desa Berjo, Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah.

Rute menuju ke Candi Sukuh bisa Anda akses mulai dari pusat kota Solo menuju ke kabupaten Karanganyar. Melalui Jalan Lawu, Anda memang harus berhati-hati mengingat jalan menuju kearah Basecamp Gunung Lawu ini sangat berkelok-kelok dan naik turun.

Paket wisata Solo akan membawa Anda menikmati perjalanan yang cukup menegangkan tersebut hingga Anda menemukan gapura bertuliskan Kawasan Candi Sukuh. Cukup mengikuti jalan dari gapura tersebut, Anda akan sampai di obyek wisata Candi Sukuh.

Jam operasional Candi Sukuh

Candi Sukuh terbuka untuk semua wisatawan paket wisata Solo setiap hari sejak pukul 07.30-17.00 WIB.

Fasilitas Candi Sukuh

Pengunjung paket wisata Solo bisa memilih Candi Sukuh sebagai destinasi tujuan karena memiliki fasilitas yang lumayan memadai antara lain:

  • Area parkir
  • Warung makan dan penginapan dekat area candi
  • Toilet
Paket Wisata ke Jogja dari Happytour.id
KONSULTASI GRATIS