Daftar Isi
Paket Wisata Solo Museum Sangiran
Museum Sangiran merupakan sebuah tempat yang memiliki koleksi fosil manusia purba yang cukup lengkap, biasanya paket wisata Solo juga mengunjungi museum untuk melihat fosil manusia purba yang sangat langka tersebut. Wisata ini cocok sekali digunakan sebagai edukasi bagi anak, remaja dan orang dewasa. Semua wisatawan paket wisata Solo dapat belajar tentang fosil manusia purba yang berada di dalam museum.
Berdirinya museum Sangiran yaitu pada tahun 1996. Sejak berdiri ternyata musem tersebut telah ditetapkan oleh UNESCO sebagai warisan budaya dunia. Nama yang diberikan oleh UNESCO yaitu The Sangiran Early Man Site. Ketetapan yang dilakukan UNESCO membuat para wisatawan mancanegara maupun lokal berkunjung kesana untuk mempelajari koleksi fosil disana. Biasanya paling banyak mahasiswa yang melakukan penelitian pada koleksi museum.
Berjalan keliling tempat wisata rasanya seperti masuk ke zaman dahulu. Saat memasuki pintu masuk museum maka, Anda disambut dengan manusia purba yang memiliki ukuran sangat besar. Patung manusia purba itu dibuat sangat mirip sekali dan tanpa menggunakan busana supaya terlihat sangat nyata.
Ruang pameran yang berada di museum Sangiran terbagi menjadi 3. Pada ruang pameran pertama yaitu berisi tentang kekayaan fosil yang berada di Sangiran. Ruang pameran ini ternyata berisi aneka jenis fosil yang ditemukan oleh peneliti G.H. Ralph von Koenigswald. Peneliti Ralph tidak sendirian dalam menemukan fosil tersebut, melainkan dengan peneliti lainnya. Hal menarik yang berada di ruang pameran ini yaitu ada jurnal harian milik Charles Darwin.
Pada ruang pameran ke dua ada penayangan audio visual. Video tersebut yaitu berisi tentang jejak rekam manusia purba. Penjelasan lengkap mengenai kehidupan manusia purba sangatlah menarik, sehingga Anda wajib mengunjungi ruangan ini ketika berada disana.
Pada ruang pameran ke tiga ada replika masa Homo Erectus yang usianya mencapai 500.000. Fosil yang berada pada ruangan pameran ini yaitu ada fosil binatang darat dan fosil binatang laut. Semua fosilnya masih dalam keadaan bagus, karena pihak wisata selalu melakukan pemeliharaan fosil. Pada akhirnya fosil terpelihara dapat bertahan lebih lama hingga bertahun-tahun lamanya.
Liburan Menyenangkan bersama Paket Wisata Solo dari Happy Tour
Kurang menyenangkan kalau Anda tidak liburan dengan paket wisata Solo, pasalnya bila liburan dengan kami maka akan diberikan pelayanan perjalanan liburan yang sangat memuaskan. Apakah Anda ingin melihat informasi paket wisata Solo yang lengkap? Anda bisa melihatnya secara langsung pada laman kami https://happytour.id/. Coba lihat dulu penawaran menarik pada berbagai macam paket wisata museum Sangiran.
Foto Museum Sangiran
Harga Tiket Masuk Wisata Museum Sangiran Â
Harga tiket masuk wisata museum Sangiran yaitu untuk wisatawan asing Rp. 11.500, sedangkan harga tiket wisatawan lokal Rp. 5000. Sekali membayar tiket masuk maka, Anda bisa langsung memasuki wisata museum dan menghabiskan waktu seharian disana. Harga tiketnya dibanderol sangat terjangkau, sehingga seluruh wisatawan paket wisata Solo bisa mengunjungi museum tersebut tanpa harus merogoh kocek yang banyak.
Lokasi dan Rute perjalanan ke Wisata Museum Sangiran
Alamat dari wisata museum Sangiran ada di Krikilan, Kalijambe, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah. Museum ini letaknya tidak jauh dari kota Solo, jaraknya hanya sekitar 17 km saja. Anda bisa berangkat dengan paket wisata Solo melalui pusat kota. Dari Solo Anda bisa langsung menuju jalan yang ke arah Kalijambe. Tinggal mengikuti jalan saja, kemudian Anda bisa langsung sampai di Sangiran. Ikuti petunjuk arah menuju ke museum Sangiran yang sudah ada di jalan.
Rute perjalanan lainnya yang digunakan paket wisata Solo yaitu bisa melalui jalur Salatiga. Dari kota tersebut Anda bisa langsung menuju Gemolong ke Karang Gede, selanjutnya Anda harus melanjutkan perjalanan ke Kalijambe dan pada akhirnya sampai di Sangiran. Akses jalanan ke tempat wisata sangat mudah jadi Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum yang siap mengantarkan wisatawan ke museum Sangiran.
Jam Operasional Wisata Museum Sangiran
Temapat wisata ini dibuka pada pukul 08.00-16.00. Semua wisatawan dapat berkunjung setiap hari, karena museum Sangiran dibuka pada hari Selasa-Minggu. Kunjungan lebih seru bisa menggunakan paket wisata Solo. Keseruan bisa Anda rasakan kalau bisa datang pada waktu yang sangat tepat, Anda bisa melanjutkan perjalanan wisata dengan cepat serta bersenang-senang disana bersama wisatawan lainnya.
Fasilitas Wisata Museum Sangiran
Fasilitas yang berada di museum Sangiran ini cukup lengkap. Dukungan fasilitas yang disediakan oleh pihak wisata pasti membuat wisatawan lokal maupun asing merasa puas ketika menghabiskan liburan disana. Bila berada disana maka Anda bisa menikmati fasilitas wisata pada berikut ini.
- Gapura masuk wisata
- Klister museum
- Tempat parkir
- Penginapan untuk wisatawan penginapan khusus para peneliti
- Audio visual
- Toilet
- Gardu pandangan
- Ruang pameran
- Koleksi fosil purba
- Toko cinderamata