Wisata Jogja 1 Hari

Ide Itinerary Wisata Jogja 1 Hari dan Tips Mencipatakan Liburan Seru di Jogja 

Oleh: Happytour.id

Diperbarui:

Kategori: Wisata, Paket Wisata Jogja 1 Hari

Mengisi waktu Weekend di akhir bulan dengan berwisata ke Jogja merupakan sebuah pilihan yang tepat, apalagi bagi kamu yang belum pernah mengunjungi kota Jogja. Dengan hal ini kamu bisa banget nih buat mengunjungi kota Jogja bersama dengan keluarga, orang tersayang ataupun bersama kerabat. Jogja memanglah kota yang banyak menyimpan keindahan baik keindahan alam maupun keindahan kebudayaan nya hal ini lah yang membuat kota Yogyakarta menjadi kota yang istimewa karena banyak menyimpan keidahan.

Ada beberapa tempat menarik yang bisa kamu kunjungi untuk mengisi liburan kamu di Jogja, dan dalam artikel ini kita akan membahas mengenai ide itinerary wisata Jogja 1 hari dan beberapa tips wisata untuk menciptakan liburan seru di Jogja. 

Ide Itinerary Wisata 1 hari di Jogja

Dalam wisata 1 hari ini kamu bisa mengunjungi 3 destinasi wisata untuk membuat liburan kamu di Jogja menjadi lebih seru dan berkesan dan berikut ini adalah beberapa rekomendasi destinasi wisata yang cocok kamu kunjungi untuk wisata 1 hari di Jogja yang telah Happytour.id rangkum:

  1. Candi Prambanan
  2. Candi Ratu Boko
  3. Heha Sky View

Untuk mengawali trip mu di pagi hari kamu akan diajak untuk mengunjungi candi prambanan. Candi Prambanan adalah salah satu situs warisan dunia UNESCO yang menjadi ikon Jogja. Situs ini terdiri dari kompleks candi Hindu yang megah, dengan candi utama yang didedikasikan untuk Dewa Siwa. Candi Prambanan menawarkan keindahan arsitektur kuno dan pahatan batu yang sangat indah. Kamu dapat menjelajahi kompleks candi ini sambil menikmati keindahan arsitektur dan sejarahnya. Jangan lupa untuk mengabadikan momen kamu di depan candi yang indah ini karena candi prambanan ini memiliki keidahan yang tak terkalah kan sehingga membuat hasil foto kamu menjadi aesthetic.

Wisata Jogja Candi Prambanan

Melanjutkan trip setelah dari Candi Prambanan kamu akan diarahkan menuju Candi Ratu Boko yang tak kalah indah dari Candi Prambanan. Lokasi Candi Ratu Boko ini bisa dibilang dekat dengan Candi Prambanan karena hanya berjarak sekitar 3 km dari Candi Prambanan. Candi Ratu Boko merupakan kompleks candi yang terletak di atas bukit, menawarkan pemandangan indah dan spektakuler.

Candi Ratu Boko juga dikenal sebagai tempat terbaik untuk menikmati matahari terbenam di Jogja. Anda dapat menikmati pemandangan matahari terbenam yang menakjubkan sambil menjelajahi kompleks candi ini. Jangan lupa untuk membawa kamera Anda untuk mengabadikan momen yang tak terlupakan ini. Selain itu Candi Ratu Boko ini juga menyediakan berbagai macam fasilitas yang bisa membuat liburan kamu menjadi lebih nyaman.

Setelah merasa puas menjelajahi keindahan candi kuno, Anda dapat melanjutkan perjalanan Anda ke Obelix Hills. Obelix Hills adalah tempat wisata alam yang terletak di daerah Klumprit, Blok I & 2, Wukirharjo, Kec. Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55572. Tempat ini menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan, dengan bukit-bukit batu yang unik dan panorama yang spektakuler. Obelix Hills merupakan sebuah destinasi wisata yang menarik perhatian banyak orang. Tempat ini terkenal karena keindahan alamnya yang memukau dan menawarkan berbagai aktivitas seru bagi pengunjungnya. Terletak di wilayah yang indah, Obelix Hills memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan.

Anda dapat melakukan hiking atau trekking di Obelix Hills untuk menikmati keindahan alamnya. Juga terdapat spot-spot foto yang menarik di sini. Selain itu Obelix hills ini juga menawarkan beberapa menu makanan nusantara yang menggugah selera, jadi sembari meilhat view yang menarik kamu juga bisa menikmati hidangan special yang telah Obelix Hills siapkan.

Itulah ide itinerary wisata Jogja untuk satu hari penuh. Mulailah petualangan Anda dengan mengunjungi Candi Prambanan, menjelajahi kompleks candi yang megah. Selanjutnya, lanjutkan perjalanan Anda ke Candi Ratu Boko, nikmati pemandangan matahari terbenam yang spektakuler di sana. Terakhir, kunjungi Obelix Hills dan nikmati keindahan alam Jogja.

Tips Membuat Liburan Kamu di Jogja Menjadi Lebih Seru 

Merencanakan sebuah liburan yang seru di Jogja merupakan suatu hal yang menyenangkan apalagi dengan berbagai  proses persiapan yang matang. Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa kamu jadikan referensi untuk membuat liburan kamu di Jogja menjadi lebih seru dan berkesan dengan tips yang telah Happytour.id rangkum:

  1. Membuat dan Merencanakan Itinerary Dengan Matang
    Tentukan tujuan wisata yang ingin kamu kunjungi, aktivitas yang ingin kamu lakukan, dan waktu yang ingin kamu habiskan di setiap destinasi wisata
  2. Mencari Tau Informasi Mengenai Destinasi Wisata yang Akan Kamu Kunjungi
    Pelajari sejarah dan keunikan dari tempat itu agar kamu bisa lebih menghargai dan memahami tempat wisata yang akan kamu kunjungi, selain itu kamu juga harus mengetahui mengenai Harga Tiket Masuk, Jam operasional, dan fasilitas yang disediakan di tempat wisata itu
  3. Mencoba Aktivitas yang Berbeda 
    Kamu dapat mencoba hal baru ketika liburan ke Jogja seperti mencoba melakukan rafting, tracking dan kamu juga dapat mengikuti kelas membatik, kerajinan tangan, belajar memainkan alat musik gamelan serta mengikuti les tari Jawa.
  4. Jelajahi Kuliner Lokal
    Salah satu yang tak bisa kamu lewatkan adalah mencoba beberapa makanan khas Jogja yang memiliki citarasa khas Jogja yang lezat dan beberapa oleh oleh khas Jogja yang bisa kamu beli sebagai buah tangan setelah dari Jogja
  5. Berinteraksi Dengan Penduduk Lokal
    Penduduk kota Jogja terkenal akan keramahannya dan senang berbagi cerita dan pengetahuan tentang kota mereka, dengan hal ini kamu bisa mengobrol dengan beberapa tukang becak dan penduduk lokal lainnya untuk merekomendasikan makanan yang memiliki citarasa tinggi namun masih belum banyak orang mengetahui nya
  6. Memanfaat kan Teknologi dan Aplikasi Pintar
    Gunakan aplikasi navigasi atau peta untuk mencari jalan dan destinasi yang kamu tuju serta aplikasi yang bisa membantu kamu untuk memesan transportasi online bahkan juga untuk reservasi penginapan serta untuk memesan tiket masuk wisata yang akan kamu tuju untuk menghindari antrean memesan tiket masuk
  7. Jangan Lupakan Istirahat Yang Cukup
    Meskipun mengeksplor keindahan kota Yogyakarta jangan lupa untuk melakukan istirahat yang cukup
  8. Memilih Akomodasi Penginapan yang Nyaman 
    Pilihlah akomodasi yang nyaman dan sesuai dengan kebutuhan mu, Jogja memiliki banyak homestay, hotel dan guest house yang dapat kamu sesuai kan dengan budget dan preferensi kamu

Liburan di Jogja dapat memberikan pengalaman yang seru dan berkesan apabila kamu melakukan perencanaan dan persiapan yang matang. Dengan mengikuti tips tips diatas kamu dapat menoptimalkan liburan kamu di Jogja dan membawa kenangan seru dan berkesan di Jogja.

Namun, perlu diingat bahwa Jogja memiliki banyak tempat wisata menarik lainnya yang juga patut untuk dikunjungi. Jika Anda memiliki lebih banyak waktu, jangan ragu untuk menjelajahi destinasi lain seperti Keraton Yogyakarta, Malioboro, atau Taman Sari. Yuk tak perlu lama lama lagi! buruan wujudkan liburan 1 hari di Jogja dengan menggunakan rangkaian paket wisata Jogja 1 hari dari Happytour.id yang akan membuat liburan kamu di Jogja menjadi lebih seru dan berkesan. 

Selamat Menjelajahi keindahan Jogja!